Lookalike Audience Lookalike Audience

Lookalike Audience: Ini Cara Menggunakannya di Facebook Ads!

Ingin menjangkau lebih banyak calon pelanggan potensial dengan Facebook Ads , namun belum tahu cara efektif untuk melakukannya? Jika ya, lookalike audience adalah solusi yang Anda butuhkan!

Fitur ini memungkinkan Anda untuk menjangkau audiens baru yang memiliki karakteristik mirip dengan audiens yang sudah Anda miliki. Jadi, Anda bisa memperluas jangkauan iklan Anda dengan mudah.

Penasaran bagaimana cara kerjanya dan apa saja manfaatnya?

Di artikel ini, kita akan membahasnya secara lengkap. Mulai cara membuatnya hingga tips ampuh untuk menggunakannya. Yuk disimak!

Apa itu Lookalike Audience?

Lookalike audience adalah fitur di Facebook Ads yang memungkinkan Anda untuk menargetkan iklan ke orang-orang yang punya karakteristik serupa dengan audiens yang sudah Anda miliki.

Contohnya, fitur ini bisa membantu Anda menemukan calon pelanggan baru yang kemungkinan besar akan tertarik dengan produk Anda, karena karakternya mirip dengan pelanggan Anda saat ini.

Lalu, dari mana Facebook bisa menemukan audiens dengan karakter seperti ini?

Jadi, Facebook menggunakan algoritma untuk menganalisis sumber data audiens yang Anda pilih (yang umumnya disebut seed audience). Sumbernya bisa bermacam-macam, contohnya seperti:

  • Facebook Pixel : Ini adalah kode yang bisa dipasang di website Anda, dan berfungsi untuk melacak aktivitas pengunjung website. Contohnya seperti halaman yang mereka kunjungi atau produk yang mereka lihat.
  • Customer List: Anda bisa mengunggah daftar email, nomor telepon, atau alamat pelanggan Anda untuk membuat lookalike audience.
  • Custom Audience: Lookalike Audience bisa dibentuk dari berbagai jenis custom audience, seperti orang-orang yang pernah menonton video Anda, atau berinteraksi dengan halaman Facebook Anda.

Setelah menganalisis data seed audience, Facebook kemudian mengidentifikasi pola dan karakteristik yang muncul secara umum. 

Lalu, algoritma Facebook akan mencari audiens lain yang punya pola dan karakteristik yang mirip, dan para audiens ini nantinya akan ditambahkan ke lookalike audience Anda.

Apa Saja Manfaat Lookalike Audience Bagi Bisnis?

Jika Anda mampu memanfaatkan lookalike audience secara efektif, berikut adalah beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan:

Menemukan Calon Pelanggan Baru

Lookalike Audience bisa membantu Anda menemukan pelanggan baru yang mungkin tidak Anda temukan dengan opsi penargetan lainnya. 

Karena, lookalike audience tidak hanya menjangkau orang-orang yang mirip dengan pelanggan Anda, tapi juga yang belum pernah berinteraksi dengan bisnis Anda sebelumnya.

Baca Artikel Lainnya  Akun Whitelist Facebook Ads: Solusi Aman Raih Sukses Lewat Iklan

Meningkatkan Brand Awareness dan Penjualan

Dengan menampilkan iklan ke hadapan audiens baru, tentu brand awareness bisnis dan produk Anda akan meningkat secara langsung. 

Selain itu, semakin banyak orang yang mengenal brand Anda, semakin besar pula kemungkinan Anda mendapatkan calon pembeli. 

Sebuah riset menunjukkan bahwa rata-rata tingkat konversi Facebook Ads di semua industri adalah 9.21%. Dengan memanfaatkan lookalike audience dengan tepat, Anda juga bisa mendapat tingkat konversi yang relatif tinggi dengan kampanye iklan Anda.

Menghemat Waktu dan Uang

Anda juga bisa menghemat waktu dan uang yang dihabiskan untuk mencoba menemukan audiens yang tepat dengan opsi penargetan lainnya.

Sebab, lookalike audience idealnya punya karakteristik yang bisnis Anda butuhkan. Jadi, Anda tidak perlu lagi repot-repot mencari audiens dengan karakteristik baru.

Bagaimana Cara Membuat Lookalike Audience?

Sampai di tahap ini, pasti Anda sudah penasaran, bagaimana cara membuat lookalike audience di Facebook? Berikut langkah-langkahnya:

  1. Masuk ke Facebook Ads Manager
  2. Pilih menu Audience
Lookalike Audience
  1. Klik tombol Create a lookalike audience
Lookalike Audience
  1. Pilih sumber data untuk lookalike audience Anda. Contohnya seperti custom audience berdasarkan data website, data aplikasi, atau customer list yang sudah ada.
Lookalike Audience
  1. Jika Anda ingin membuat lookalike audience berdasarkan custom audience baru, Anda hanya perlu mengklik Create new source > Custom audience. Lalu isi detail custom audience sesuai pilihan Anda.
Lookalike Audience
  1. Tentukan lokasi target audiensnya di kolom Select audience location.
Lookalike Audience
  1. Tentukan jumlah lookalike audience yang ingin Anda buat. Anda bisa memilih 1 sampai 6. Opsi ini bisa dipilih jika Anda ingin menargetkan audiens dengan nilai konversi yang berbeda.
Lookalike Audience
  1. Pilih persentase ukuran audiens Anda. Semakin kecil ukuran persentasenya, semakin sedikit jumlah audiens yang Anda jangkau, tapi audiensnya akan lebih relevan dengan iklan Anda. Begitu juga sebaliknya.
Lookalike Audience
  1. Jika semuanya sudah terisi dengan benar, klik tombol Create audience.

Tips Menggunakan Lookalike Audience Secara Efektif

Sekarang Anda sudah selesai membuat lookalike audience. Lalu, bagaimana cara menggunakannya secara efektif? Cek beberapa tips berikut:

Gunakan Seed Audience Berkualitas Tinggi

Kualitas seed audience akan sangat menentukan efektivitas lookalike audience Anda. Jadi, pastikan Anda menggunakan seed audience yang berkualitas tinggi dan relevan dengan produk atau layanan Anda.

Berikut adalah beberapa kriteria seed audience yang berkualitas tinggi:

  • Berukuran cukup besar (Facebook sendiri merekomendasikan sumber data audiens berisi 1000 hingga 5000 orang).
  • Relevan dengan produk atau layanan Anda.
  • Baru-baru ini kerap berinteraksi dengan produk atau layanan Anda, baik di website, Facebook, atau platform online lainnya. 
Baca Artikel Lainnya  Semua yang Harus Kamu Ketahui Tentang Iklan Berbayar dan Strategi Membuatnya

Pilih Persentase Ukuran Audiens yang Tepat

Persentase ukuran audiens akan menentukan jumlah orang yang ditambahkan ke audiens Anda. Semakin besar ukurannya, semakin banyak pula orang yang akan ditambahkan.

Berikut adalah beberapa tips untuk memilih ukuran audiens yang tepat:

  • Mulai dengan ukuran audiens yang kecil dulu (misalnya 1% atau 2%) dan tingkatkan secara bertahap seiring dengan performa iklan Anda.
  • Gunakan ukuran audiens yang berbeda untuk menguji audiens mana yang paling efektif.
  • Pertimbangkan tujuan iklan Anda saat memilih ukuran audiens. Jika Anda ingin meningkatkan brand awareness, gunakan ukuran audiens yang lebih besar, dan jika Anda ingin meningkatkan konversi, gunakan ukuran audiens yang lebih kecil.

Pantau Performa Iklan Anda

Pastikan Anda rutin memantau performa iklan yang Anda targetkan ke lookalike audience, sehingga Anda bisa melakukan penyesuaian (bila diperlukan). 

Anda dapat memantau performa iklan Anda di Facebook Ads Manager. Berikut adalah beberapa metrik yang perlu Anda perhatikan:

  • Jangkauan (Reach): Jumlah orang yang melihat iklan Anda.
  • Tayangan (Impressions): Jumlah kali iklan Anda ditampilkan.
  • Konversi (Conversion): Jumlah orang yang melakukan konversi (contohnya membeli produk atau mendaftar newsletter).
  • Cost per Action (CPA): Biaya yang diperlukan setiap kali audiens melakukan suatu action terhadap iklannya (seperti mengklik, menonton, atau melakukan pembelian)

Gunakan Lookalike Audience untuk Berbagai Kampanye Iklan

Jangan hanya menggunakan lookalike audience untuk satu tujuan saja. Anda juga bisa memanfaatkannya untuk berbagai jenis kampanye iklan, seperti:

  • Kampanye brand awareness: Jangkau audiens baru dan buat bisnis dan produk Anda dikenal lebih luas lagi.
  • Kampanye conversion: Targetkan orang-orang yang kemungkinan besar tertarik untuk membeli produk Anda.
  • Kampanye retargeting: Tampilkan iklan Anda ke orang-orang yang telah menunjukkan minat pada produk atau layanan Anda, tetapi belum melakukan pembelian.

Untuk bisa memanfaatkan lookalike audience di berbagai kampanye tersebut, ada baiknya Anda memahami konsep marketing funnel terlebih dulu. 

Dengan begitu, Anda akan tahu audiens Anda sudah di fase mana (entah itu belum tahu produk Anda sama sekali atau bahkan sudah siap untuk membeli) serta iklan seperti apa yang cocok untuk mereka. 

Kesimpulan

Lookalike audience adalah fitur yang dapat memperluas jangkauan iklan Anda di Facebook. Caranya dengan menghubungkan bisnis Anda dengan audiens baru yang karakteristiknya mirip dengan pelanggan Anda saat ini.

Pastikan Anda memanfaatkannya dengan baik, karena opsi penargetan yang efektif bisa membantu iklan Anda jadi lebih tepat sasaran.

Apakah Anda khawatir iklan Facebook Anda belum tepat sasaran? Tak perlu khawatir, Adsumo punya solusi yang Anda butuhkan. 

Saat ini, banyak pengiklan yang hanya mengandalkan interest audiens yang tersedia di Facebook Ads Manager, dan hasilnya terbatas. Sedangkan dengan Adsumo, Anda bisa menemukan ratusan interest audiens yang bahkan kompetitor Anda tidak tau!

Lookalike Audience

Anda pun bisa melihat potensi jangkauan masing-masing interest serta estimasi budget yang Anda butuhkan. Jadi, Anda bisa terhindar dari target audiens yang berpotensi membuat iklan Anda boncos.

Tertarik untuk mengenal Adsumo lebih lanjut? Yuk kunjungi halaman utama website kami!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *